Mengenal Lebih Dalam Pelaksanaan SUSENAS dan SERUTI di Kutai Kartanegara Tahun 2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Kartanegara

BPS Kabupaten Kutai Kartanegara menyelenggarakan Survei Kebutuhan Data (SKD) 2024, dalam rangka meningkatkan kualitas data dan pelayanan. Saudara yang mengakses website ini terpilih menjadi responden kami. Mohon kesediaan Saudara untuk mengisi dengan lengkap pertanyaan-pertanyaan pada link berikut ini: SKD2024_BPSKUKAR

Untuk mendapatkan layanan data dan konsultasi statistik secara langsung, silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Kutai Kartanegara di Jl. Danau Aji No. 98 Tenggarong setiap hari kerja pukul 09.00 - 15.30 WITA. Seluruh pelayanan kami gratis (tidak dipungut biaya).

Untuk update informasi terbaru kegiatan BPS Kabupaten Kutai Kartanegara, ikuti akun Instagram Resmi BPS KUKAR

Mengenal Lebih Dalam Pelaksanaan SUSENAS dan SERUTI di Kutai Kartanegara Tahun 2023

Mengenal Lebih Dalam Pelaksanaan SUSENAS dan SERUTI di Kutai Kartanegara Tahun 2023

9 Oktober 2023 | Kegiatan Statistik


Badan Pusat Statistik (BPS) bertanggung jawab atas tersedianya data yang diperlukan untuk perencanaan pembangunan sektoral maupun lintas sektoral. Salah satu sumber data yang diperlukan khususnya untuk perencanaan di bidang Sosial Ekonomi Penduduk adalah Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) yang diselenggarakan oleh BPS Kabupaten Kutai Kartanegara setiap tahun.

Secara umum tujuan pengumpulan data melalui Susenas adalah tersedianya data tentang kesejahteraan rumah tangga mencakup antara lain pendidikan, kesehatan dan kemampuan daya beli. Sedangkan secara khusus tujuannya adalah tersedianya data pokok tentang kesejahteraan masyarakat yang sangat dibutuhkan untuk perencanaan, monitoring dan evaluasi keberhasilan Pembangunan serta tersedianya data rinci tentang kesejahteraan anggota rumah tangga seperti pendidikan, kesehatan, fertilitas/KB, dan data kependudukan menurut golongan umur, jenis kelamin, dan status perkawinan.

Pada tahun 2023, BPS Kutai Kartanegara melaksanakan pendataan Susenas Modul Konsumsi/Pengeluaran Rumah Tangga secara semesteran, yaitu pengumpulan data dilakukan pada bulan Maret dan September. Susenas sendiri didesain memiliki 3 modul (Modul Konsumsi/Pengeluaran Rumah Tangga, Modul Sosial, Budaya dan Pendidikan, serta Modul Perumahan dan Kesehatan) dan setiap modul dilaksanakan setiap 3 tahun sekali. Selain itu, pelaksanaan Susenas tahun ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti). Cakupan pendataan Susenas tahun 2023 untuk Kutai Kartanegara sebanyak 72 blok sensus yang tersebar ke 20 kecamatan yang ada di Kutai Kartanegara. Sementara untuk cakupan kegiatan Seruti sebanyak 16 blok sensus pada Triwulan I, 5 blok sensus pada Triwulan II, dan 15 blok sensus pada Triwulan III.

Pelaksanaan kegiatan Susenas diawali dengan pelatihan petugas yang melibatkan mitra statistik yang berasal dari kecamatan yang ada di Kutai Kartanegara. Adapun pelatihan petugas Susenas dilaksanakan pada bulan Februari bertempat di Hotel Grand Elty Singgasana dan Hotel Elty Suites Lesong Batu Tenggarong selama dua gelombang pelatihan. Sementara untuk petugas Seruti merupakan petugas Susenas yang juga merangkap sebagai petugas Seruti, yang kemudian pada tiap triwulannya mengikuti briefing sebelum pelaksanaan Seruti pada triwulan II, III, dan IV. Total petugas yang mengikuti pelatihan petugas sebanyak 48 mitra statistik dan 20 organik BPS Kutai Kartanegara yang terbagi menjadi 48 Petugas Cacah Lapangan (PCL) dan 20 Petugas Pemeriksa Lapangan (PML).

Pelaksanaan lapangan Susenas dimulai dari tahapan pemutakhiran rumah tangga (updating) pada bulan Februari, dilanjutkan tahapan pengawasan dan pemeriksaan hasil pemutakhiran. Dari hasil pemutakhiran yang telah dilakukan, selanjutnya dilakukan entri data di BPS Kutai Kartanegara untuk memperoleh sampel rumah tangga yang selanjutnya akan dilakukan pendataan lebih lanjut pada tahapan pencacahan rumah tangga sampel. Tiap blok sensus tersebut akan dipilih sebanyak 10 rumah tangga sampel. Pencacahan rumah tangga sampel dilaksanakan pada bulan Maret 2023, yang kemudian dilanjutkan dengan tahapan pengolahan hingga pengiriman raw data ke BPS RI pada bulan April 2023.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kutai KartanegaraJl. Danau Aji No. 98 Tenggarong 75512

Telp (0541) 661210

Faks (0541) 662362

Mailbox : bps6403@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik